Biodata Raline Shah, Aktris Cantik yang Inspiratif, Perjalanan Karier, Kehidupan Asmara hingga Circle Pertemanannya
Raline Shah
![]() |
Potret Raline Shah (Sumber: Instagram.com/ralineshah) |
Selebsquad – Raline Shah merupakan seorang perempuan Indonesia yang terkenal sebagai model dan aktris. Dia dikenal sebagai sosok yang menginspirasi banyak orang karena mampu menjaga keseimbangan antara karier dan kehidupan sosialnya dengan baik. Prestasinya di dunia hiburan membuatnya menjadi perhatian publik yang besar. Raline Shah adalah contoh inspiratif bagi banyak orang yang ingin mengejar impian mereka dan menjalani kehidupan yang seimbang dan sukses. Pada artikel ini Selebsquad telah merangkum biodata dan perjalanan karier Raline Shah.
Raline Rahmat Shah, yang juga
dikenal dengan Raline Shah, adalah seorang artis, penyanyi, model, pengusaha,
dan mantan pemegang gelar kontes kecantikan Indonesia dengan keturunan Melayu
dan Tiongkok. Raline lahir pada
tanggal 4 Maret 1985 di Jakarta dari pasangan Rahmat Shah dan Roseline Abu. Ayahnya,
Rahmat Shah, berasal dari Sumatra Utara dan pernah menjabat sebagai senator di Majelis
Permusyawaratan Rakyat dan anggota Dewan Perwakilan Daerah. Sedangkan ibunya,
Roseline Abu, adalah seorang dermawan dan pegiat Yayasan Pembinaan Anak Cacat
(YPAC) Medan sejak tahun 2010 serta pernah menjabat sebagai presiden Women's
International Club di Medan dari tahun 2002 hingga 2004. Raline memiliki dua
adik laki-laki, Rollin dan Rollan.
![]() |
Raline Shah dan sang Ayah (Sumber: Instagram.com/ralineshah) |
Raline menghabiskan masa kecilnya di Medan dan Jakarta sebelum pindah ke Johor Bahru, Malaysia pada tahun 1998. Ia mengenyam pendidikan di Kolej Tuanku Ja'afar, sebuah sekolah berasrama di Negeri Sembilan, Malaysia, di mana ia menjadi pemimpin asrama yang bertugas memimpin teman-temannya. Selama bersekolah, ia menyutradarai dua drama sekolah, tampil dalam tiga musikal, serta berbagai kegiatan teater. Prestasinya tidak hanya di bidang seni, namun juga dalam bidang olahraga, sehingga ia dianugerahi Silver Youth International Award pada tahun 2002 dan Gold International Youth Award pada tahun 2003. Raline juga mendapatkan penghargaan "Penghargaan Prestasi Akademik Studi Bisnis Terbaik" dan Gold Duke of Edinburgh untuk eksplorasi, mendaki, dan kegiatan sosial.
Setelah lulus dari Kolej Tuanku
Ja'afar, Raline melanjutkan pendidikan tingginya di National University of
Singapore, di mana ia mempelajari ilmu politik dan meraih gelar sarjana dalam
Ilmu Politik dan Media Baru & Komunikasi pada tahun 2007. Selama di universitas,
ia juga menunjukkan bakatnya di bidang Tarik suara sebagai vokalis klub Jazz
NUS dan tampil dua kali di Singapore International Festival of Arts.
Biodata Raline Shah
- Nama Lengkap: Raline Rahmat Shah
- Nama Panggung: Raline Shah
- Nama Panggilan: Raline
- Tempat Lahir: Jakarta
- Tanggal Lahir: 4 Maret 1985
- Kewarganegaraan: Indonesia
- Pendidikan: Kolej Tuanku Ja’afar; National University of Singapore;
- Agama: Islam
- Tinggi: 171 cm
- Nama Ayah: Rahmat Shah
- Nama Ibu: Roseline
- Saudara: Rollin Shah (Adik), Rollan Shah (Adik)
- Profesi: Aktris, Model, Penyanyi
- Hobi: Mendaki Gunung, Jalan-jalan
- Facebook: @Raline Shah
- Twitter: @ralineshah
- Instagram: @ralineshah
Perjalanan Karier Raline Shah
Raline memulai karirnya sebagai
model paruh waktu di Mannequin Studios, sebuah agensi model di Singapura, dari
tahun 2004 hingga 2008. Selama itu, dia juga bekerja sebagai bagian dari
Departemen Humas Paragon Medical, Singapura, dari tahun 2008 hingga 2011.
Berkat apa yang ia pelajari
sebagai model di Singapura, berhasil mewakili Sumatera Utara dalam kontes
kecantikan nasional Puteri Indonesia 2008, yang diselenggarakan di Plenary Hall
Jakarta Convention Center pada 15 Agustus 2008. Di akhir acara, Raline
mendapatkan penghargaan sebagai 3rd Runner-up, sedangkan Zivanna Letisha
Siregar dari DKI Jakarta 6 menjadi pemenang. Selain itu, Raline juga dianugerahi
gelar Puteri Indonesia Kepulauan Sumatra dan meraih penghargaan sebagai Puteri
Indonesia Favorit karena mendapatkan suara terbanyak. Acara tersebut dihadiri
oleh Miss Universe 2007, Dayana Mendoza.
Pada tahun 2012, Raline memulai
karir aktingnya dengan bermain dalam film "5 cm" yang disutradarai
oleh Rizal Mantovani. Film ini diadaptasi dari novel karya Donny Dhirgantoro
yang menceritakan tentang lima sahabat yang melakukan pendakian ke Gunung
Semeru. Dalam film tersebut, Raline memerankan karakter Riani yang dikenal
sebagai sosok yang cerdas dan berambisi. Film ini menjadi salah satu film
terlaris dengan total penonton mencapai 2,4 juta dan memenangkan penghargaan
"Sinematografi Terbaik" di Festival Film Indonesia 2013. Film ini juga dibintangi oleh Herjunot Ali, Fedi Nuril, Pevita Pearce, Deni Sumargo dan Igor Saykoji.
![]() |
Raline Shah dalan film 5 cm (Sumber: Instagram.com/ralineshah) |
Karena kemampuannya dalam dunia
modeling, baik di tingkat nasional maupun internasional, serta citra publiknya
yang baik, Raline diundang untuk mewakili Cita Tenun Indonesia di acara Fashion
4 Development (F4D) Perserikatan Bangsa-Bangsa di New York pada tahun 2012 dan
2013. Cita Tenun Indonesia adalah asosiasi yang bertujuan melestarikan teknik
tenun tradisional Indonesia dan memperkenalkan desainer Indonesia di tingkat
internasional. Raline turut berpartisipasi dengan model dan tokoh internasional
lainnya, seperti Lily Cole dan Carla Sozzani. Selain itu, Raline juga menjadi
perwakilan Asia Tenggara untuk perancang busana terkenal Belgia, Diane von
Furstenberg, yang memilih Raline sebagai brand ambassador atas busana
rancangannya.
Setelah sukses dengan debut
filmnya, Raline melanjutkan karir aktingnya dengan membintangi film Surga Yang
Tak Dirindukan pada tahun 2015 bersama Laudya Chintya Bella dan Fedi Nuril.
Film ini berhasil menarik perhatian banyak orang di Indonesia. Dalam film ini,
Raline Shah memainkan karakter Meirose. Perannya ini sangat diapresiasi dan
membuatnya masuk dalam nominasi di berbagai acara penghargaan, termasuk sebagai
Pemeran Pendukung Wanita Terbaik di Festival Film Bandung 2015.
Pada tahun 2016, Raline mengikuti magang di Teater Garasi, sebuah kelompok seni
yang berbasis di Yogyakarta yang telah menghasilkan pertunjukan multidisiplin
yang dipromosikan ke acara seni internasional di berbagai negara.
Tahun 2017, Raline menunjukkan
bakatnya di bidang menyanyi dengan merilis lagu "Jadi Milikku" hasil
kolaborasi bersama Marcell Siahaan. Lagu tersebut telah dilihat lebih dari 1,4
juta kali di YouTube dalam waktu satu setengah bulan setelah dirilis. Tidak
hanya itu, Raline juga membuktikan bakatnya sebagai pemeran utama dalam film
aksi Malaysia, Polis Evo 2, bersama Shaheizy Sam dan Zizan Razak pada tahun
2018. Film ini meraih kesuksesan komersial di Indonesia pada tanggal 18 April
2019 dan mendapat apresiasi yang baik untuk akting Raline dalam memainkan peran
Rian, seorang perwira polisi Indonesia.
Raline dikenal sebagai seorang
aktris yang mampu memerankan berbagai macam karakter, mulai dari perempuan
Indonesia multikultural hingga imigran Turki dan Kaukasia-Cina. Berkat
kemampuannya sebagai seniman dan tokoh masyarakat serta kefasihannya dalam
berbahasa Inggris, Raline telah mewakili Asia dalam berbagai perhelatan
internasional.
Salah satu project terbaru Raline
Shah dibidang akting adalah webseries yang berjudul Dating Queen yang juga
dibintangi oleh Deva Mahenra dan Arifin Putra, dan Winky Wiryawan. Dating Queen adalah sebuah drama
komedi romantis yang menandai kembalinya Raline Shah setelah tidak berakting
selama dua setengah tahun. Cerita ini mengikuti empat sahabat perempuan yang
mencoba menemukan cinta melalui aplikasi kencan online. Dalam serial ini,
Raline memerankan tokoh Dina, salah satu dari keempat sahabat tersebut yang
berhasil memikat banyak pria melalui aplikasi kencan.
![]() |
Poster Webseries Dating Queen (Sumber: Instagram.com/ralineshah) |
Selain di bidang film dan webseries, Raline juga tampil di berbagai pertunjukan teater, terutama dengan peran utama dalam musikal cerita rakyat 2013, Timun Mas: The Musical, yang disutradarai oleh Rama Soeprapto, seorang sutradara teater terkemuka Indonesia yang pernah bekerja untuk Robert Wilson dalam salah satu teater eksperimental Amerika.
Daftar Film yang dibintangi Raline Shah
- 5 cm (2012) : berperan sebagai Riani
- 99 Cahaya di Langit Eropa (2014) : berperan sebagai Fatma
- 99 Cahaya di Langit Eropa Part 2 (2014) : berperan sebagai Fatma
- Supernova (2014) : berperan sebagai Rana
- Surga yang Tah Dirindukan (2015) : berperan sebagai Meirose
- Terpana (2016) : berperan sebagai Adaline
- Surga yang Tak Dirindukan 2 (2017) : berperan sebagai Meirose
- Polis EVO 2 (2018) : berperan sebagai Rian
- Orang Kaya Baru (2019) : berperan sebagai Tika
Webseries yang dibintangi Raline Shah
- Dating Queen (2022): berperan sebagai Dina
Musik Video yang dibintangi Raline Shah
- Terlalu Mendamba (2012) – Supernova
- Berhenti di Kamu (2011) – Anji
- Burn (2013) – Iskandar Widjaja
- Aku Tahu (2015) – Ungu
- All About Love (2015) – Andre Hehanussa
- Jadi Milikku (2017) – Marcell Siahaan
- Ready For Love (2019) – Vidi Aldiano
Bisnis Raline Shah
Pemeran utama dari film Surga
Yang Tak Dirindukan, Raline Shah, merasa bahwa bisnis sudah menjadi bagian yang
penting dalam dirinya. Karena itulah, ia memiliki beberapa perusahaan yang
dimilikinya. Berikut ini adalah daftar perusahaan yang dimiliki oleh Raline
Shah yang dilansir dari berbagai sumber:
Air Asia
Pada tahun 2017, Tony Fernandes
selaku CEO AirAsia menunjuk Raline Shah sebagai Komisaris Independen di PT
AirAsia Indonesia Tbk (CMPP). Sebagai seorang pemain film yang terkenal, Raline
Shah langsung diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam meningkatkan kinerja
dan posisi perusahaan yang lebih baik di industri penerbangan. Raline Shah
menerima penunjukan tersebut dengan senang hati dan antusiasme yang tinggi.
Kisaku
Raline Shah juga terlibat dalam
bisnis F&B, yaitu sebagai pemilik kedai kopi bernama 'KISAKU' yang
didirikan bersama dengan adiknya dan tiga orang temannya: Rollin Shah,
Catherine Halim, Dolly Hardjono, dan Lionel Hanjaya. Kedai kopi ini didirikan
dengan tujuan memberikan tempat bagi para pelanggan untuk bersantai dan
terhubung melalui minuman kopi. Dalam pembukaan gerai kedua KISAKU, Sandiaga
Uno hadir untuk memberikan dukungan terhadap kreativitas para pebisnis muda
Indonesia yang berusaha menciptakan lapangan pekerjaan baru dan meningkatkan
pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Yayasan Raline Shah
Raline Shah mengikuti jejak
ibunya sebagai seorang dermawan dan pegiat Yayasan Pembinaan Anak Cacat (YPAC)
di Medan. Ia memiliki hasrat untuk berkontribusi di bidang kemanusiaan dan
telah memulai kerjasama dengan berbagai badan amal di dalam dan luar negeri.
Sebagai sukarelawan, ia pernah bekerja sama dengan United Nation's High
Commissioner for Refugees (UNHCR) dan World Wide Fund for Nature (WWF).
Pada tahun 2016, Raline
bekerjasama dengan 3 Little Angels untuk meluncurkan kampanye "Love
ReSolution" yang bertujuan untuk menggalang dana bagi anak-anak sakit
kritis yang membutuhkan perawatan intensif. Pada tahun 2017, bersama dengan
Valencia Mieke Randa dan Vivy Tolgay, ia mendirikan Rumah Harapan Indonesia
yang berfungsi sebagai rumah singgah bagi anak-anak di bawah usia 17 tahun
dengan penyakit serius seperti leukemia, kanker, tumor, kelainan fisik, dan
kelainan tulang. Badan amal yang didirikannya ini bertujuan untuk menyediakan
akomodasi yang nyaman dan sistem pendukung bagi anak-anak dari daerah pedesaan
yang melakukan perjalanan berobat ke kota-kota besar di Indonesia. Hingga saat
ini, sudah ada enam "rumah harapan" yang berhasil didirikan di
Indonesia.
Tahun 2018, Raline juga menjadi
salah satu pendiri Yayasan Tunas Bakti Nusantara. Yayasan ini merupakan
organisasi amal yang bertujuan untuk mengembangkan dukungan dalam bidang
pendidikan, kesehatan, kesejahteraan, dan pembangunan di daerah-daerah 3T
(tertinggal, terluar, terdepan) di Indonesia.
Kehidupan Pribadi Raline Shah
Raline adalah seorang petualang
yang gigih dan mempercayai konsep "dunia tanpa orang asing" atau
"world without strangers". Kegemarannya dalam menjelajahi alam dan
mendaki gunung membuatnya berhasil menaklukkan beberapa puncak gunung di
Indonesia dan luar negeri. Selain itu, Raline juga aktif dalam mempromosikan
pelestarian alam dan menjaga kebersihan lingkungan saat melakukan pendakian.
Tak hanya itu, Raline juga sangat peduli dengan kesehatan fisik dan rohani.
Dalam wawancara dengan Daniel Mananta, Raline mengungkapkan bahwa "Allah
menginginkan setiap orang sehat dan jika seseorang jatuh sakit, tugas kita
adalah menemukan makna di balik penyakit tersebut dengan membantu orang lain
yang tidak dalam kondisi sehat". Raline rajin bermeditasi, yoga, dan
melakukan detoksifikasi untuk menjaga kesehatannya.
Hubungan Asmara Raline Shah
Banyak yang mengira bahwa Raline Shah belum memikirkan soal pernikahan
karena dia jarang membicarakannya di media sosial. Namun, ayahnya, Rahmat Shah,
baru-baru ini membongkar hubungan asmara Raline. Rahmat Shah bahkan menuliskan
doa di akun Instagram pribadinya untuk putrinya yang baru saja berusia 38
tahun, berharap bahwa dia akan segera menikah. Hal ini membuat banyak
netizen penasaran siapa calon suami Raline. Terdapat sebuah foto yang
menunjukkan seorang pria memegang pundak Raline yang membuat banyak netizen
menebak bahwa pria tersebut mungkin calon suami Raline. Namun, sampai saat ini
tidak ada informasi pasti mengenai identitas calon suami Raline. Raline dikenal sebagai selebriti yang tertutup
soal kehidupan asmara.
Trending karena Circle Pertemanannya
Setelah foto-fotonya dengan artis
pemain Parasite tersebar di media sosial, namanya menjadi trending topic di
Twitter selama beberapa saat. Banyak netizen yang mengungkapkan harapannya
untuk bisa bertemu dan berfoto bersama Raline. Selain berfoto dengan piala
Oscar yang dipinjam dari Bong Joon Ho, Raline juga berfoto bersama sutradara
terkenal asal Korea Selatan tersebut. Dia mengucapkan pujian dan kata-kata selamat dalam caption yang ia tulis. Sebelumnya,
nama Raline memang sempat tranding karena mengaku berteman baik dengan Seungri
Big Bang. Circle Raline Shah memang tidak bisa diragukan lagi. Seringnya ia
diundang dalam acara Internasional membuatnya banyak mengenal banyak artis dari
luar negeri termasuk Will Smith bahkan pernah makan malam bersama dengan Ayah
Gigi Hadid, Mohamed Hadid.
![]() |
Keakraban Raline Shah dengan Olivia Culpo (Sumber: Instagram.com/ralineshah) |
Foto-Foto Raline Shah
![]() |
Sumber: Instagram.com/ralineshah |
![]() |
Sumber: Instagram.com/ralineshah |
![]() |
Sumber: Instagram.com/ralineshah |
![]() |
Sumber: Instagram.com/ralineshah |
![]() |
Sumber: Instagram.com/ralineshah |
Demikianlah
ulasan tentang Raline Shah oleh Selebsquad, semoga informasi yang disajikan
dapat bermanfaat dan memberikan gambaran yang jelas mengenai Raline Shah.
Posting Komentar untuk "Biodata Raline Shah, Aktris Cantik yang Inspiratif, Perjalanan Karier, Kehidupan Asmara hingga Circle Pertemanannya"