Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Biodata Rebecca Klopper, Pacar Fadly Faisal, Profil Lengkap, Karir, Agama, Sumber Kekayaan, Fakta, dan Foto

 Rebecca Klopper


Potret Rebecca Klopper (sumber: Instagram/rklopperr)

SelebSquad - Rebecca Klopper atau yang memiliki nama lengkap Rebecca Ayu Putri Klopper adalah seorang aktris muda berdarah Jawa Australia. Ia lahir di Malang, 21 November 2001. Dara cantik berusia 22 tahun ini adalah anak perempuan kedua dari pasangan James Klopper dan Susana Klopper. Namanya mulai dikenal khalayak luas setelah ia berperan sebagai Sasha van der Kock di TV Series berjudul Mermaid In Love.

Karir yang membesarkan namanya ini dimulai Becca sejak ia duduk di bangku kelas 5 SD. Parasnya yang cantik dengan blasteran Australia membuatnya mendapat tawaran sebagai bintang iklan. Dari sinilah ia memulai kiprahnya di dunia perfilman dan pertelevisian tanah air. 

Akhir-akhir ini, dirinya juga menjadi topik perbincangan hangat di sosial media karena kedekatannya dengan Fadly Faisal. Pria berdarah minang ini diketahui adalah seorang model sekaligus adik dari almarhum Bibi Andriansyah. Ia juga merupakan kakak dari Fuji An, selebgram dan content creator yang sedang naik daun. Rebecca dan Fadly pun berpacaran di bulan Maret 2022 hingga saat ini.

Ingin tahu lebih jauh tentang Rebecca Klopper? Simak biodata Rebecca Kloper beserta perjalanan karir, asmara, sumber kekayaan, hingga fakta-fakta menarik serta foto-foto dirinya berikut ini!

Biodata Rebecca Klopper

  • Nama: Rebecca Ayu Putri Klopper
  • Nama Panggung: Rebecca Klopper
  • Tempat Lahir: Malang
  • Tanggal Lahir: 21 November 2001
  • Agama: Islam
  • Keturunan: Jawa - Australia
  • Tinggi Badan: 165 cm
  • Berat Badan: 48 kg
  • Ayah Rebecca Klopper: James Klopper
  • Ibu Rebecca Klopper: Susana Klopper
  • Saudara Rebecca Klopper: Jessica Klopper, Oscar Klopper
  • Pacar Rebecca Klopper: Fadly Faisal
  • Hobi: Mengoleksi sneakers, Traveling, Masak, Tidur
  • Pekerjaan: Aktris, Presenter, Penyanyi
  • Almamater: Homeschooling
  • Instagram Rebecca Klopper: @rklopperr
  • TikTok Rebecca Klopper: @rkloppperr

Perjalanan Karir Rebecca Klopper

Potret Rebecca Klopper saat photo shoot (sumber: Instagram/rklopperr)

Walaupun terbilang masih muda, Rebecca Klopper bukanlah pemain baru di industri hiburan tanah air. Namanya sudah mulai muncul di tahun 2013 saat dirinya memerankan Mella di TV Series bersama meraih mimpi. Namun, jauh sebelum itu, Becca sudah berkecimpung di dunia modeling, tepatnya menjadi bintang iklan. Sejak kelas 5 SD, wanita bernama lengkap Rebecca Ayu Putri Klopper ini telah ditarik menjadi bintang iklan, lho!

Mulanya, ia sama sekali tidak punya keinginan menjadi public figure. Dirinya mengaku bahwa sifatnya yang pemalu dan tidak terlalu suka bertemu dengan banyak orang baru membuatnya merasa tidak cocok ada di dunia showbizz. Wanita yang memiliki gigi gingsul ini bahkan ingin fokus ke pendidikannya untuk menjadi guru. 

Seiring berjalannya waktu, tawaran demi tawaran pun berdatangan. Hingga akhirnya, Rebecca Klopper pun bertemu dengan banyak orang-orang di lokasi syuting yang membuatnya merasa nyaman ada di lingkungan tersebut. Ia pun mulai banting setir ke dunia akting dan meninggalkan cita-citanya sebagai seorang guru. 

Karena jadwal dan kesibukannya yang semakin padat, ia pun dengan terpaksa menjalani homeschooling. Dirinya menyatakan bahwa homeschooling adalah cara paling tepat untuk tetap mendapatkan pendidikan ditengah padatnya jadwal syuting. Ia pun mengaku tidak ingin sampai tidak lulus sekolah hanya demi karir. Rupanya, Becca tetap menomorsatukan pendidikan ya, squad! 

Berkat ketekunannya menjalani berbagai peran di industri perfilman dan pertelevisian tanah air, Rebecca Klopper pun pernah masuk ke dalam beberapa nominasi, seperti pemeran wanita terpuji film televisi (Festival Film Bandung 2019), pendatang baru paling memikat (Infotainment Awards 2017), dan pendatang baru paling ngetop (SCTV Awards 2016).

Hingga saat ini, Rebecca Klopper sendiri telah membintangi 8 judul film, 6 FTV, 8 TV Series, 5 Webseries, dan satu kali menjadi model video klip. Kira-kira apa saja ya judul karya yang pernah dibintai Becca? Yuk simak daftarnya di bawah ini!

Film

  • Virgo and The Sparklings (2023) - sebagai Sasmi
  • Seperti Hujan yang Jatuh ke Bumi (2020) - sebagai Rina
  • Pelukis Hantu (2020) - sebagai Sephia
  • Anak Garuda (2020) - sebagai Dilla
  • Senior (2019) - sebagai Aluna
  • Habibie & Ainun 3 (2019) - sebagai Heny
  • Bisikan Iblis (2018) - sebagai Shila
  • Sesat (2018) - sebagai Kasih

FTV

  • Catatan Harianku: Cinta Palsu (2021) - sebagai Rachel
  • Entah Ayam Apa Yang Merasuki Cintaku (2020) - sebagai Marlina
  • Jangan Kaya Orang Susah (2019) - sebagai Juleha
  • Hari Bubur Nasional (2019) - sebagai Ela
  • Musuh Bebuyutan Cintanya Belum End (2019) - sebagai Yuli
  • Jomblo Tapi Kepo (2017) - sebagai Nina

TV Series

  • Magic In Love (2020) - sebagai Viola
  • Dilema Cinta (2018) - sebagai Intan
  • Buaya Putih (2017) - sebagai Ranum & Bunga
  • Nathan & Nadia (2017) - sebagai Karina
  • Mermaid In Love 2 Dunia (2016) - sebagai Stella
  • Mermaid In Love (2016) - sebagai Sasha van der Kock
  • Malu Malu Kucing (2015) - sebagai Alya
  • Bersama Meraih Mimpi (2013) - sebagai Mella

Web Series

  • Cool Boys vs Cool Girl (2022) - sebagai Zaskia
  • Love Is A Story (2021) - sebagai Jelita
  • FaceTrix (2021) - sebagai Molly
  • Malapataka (2020) - sebagai Esther & Dalima
  • Is This Love? (2017) - sebagai Tiara

Video Clip

  • Terlambat Mencintaimu - Segara (2021)

Kisah Cinta Rebecca Klopper 

Rebecca Klopper, Fadly Faisal, dan Gala Sky (sumber: Instagram/rklopperr)

Mungkin, sebagian besar penggemar Rebecca Klopper sudah tau kalau wanita asli Malang ini sedang menjalin asmara dengan Fadly Faisal, adik dari almarhum Bibi Andriansyah yang sekaligus adalah kakak Fuji An. 

Awal kedekatan mereka bermula di awal 2022, tepatnya sekitar bulan Februari, saat keduanya kepergok sedang berboncengan naik sepeda motor. Selain itu, Rebecca Klopper juga mulai sering nampak mengunjungi rumah Fadly Faisal. Ia pun akrab dengan Fuji An dan Gala Sky yang merupakan ponakan dari Fadly Faisal. 

Walaupun sempat menjadi teka-teki, akhirnya Fadly Faisal pun mengaku telah berpacaran dengan Rebecca Klopper di bulan Maret 2022. Mereka berdua pun resmi go public. Meski sempat terdengar desas desus bahwa Becca adalah orang ketiga dari hubungan Fadly dengan mantan pacarnya, Sarah Louise Gosling, nyatanya kabar burung tersebut tidaklah benar. Fadly dan Sarah sudah resmi putus antara akhir 2021 hingga bulan Januari 2022.

Setelah mengumumkan hubungannya ke media, Fadly Faisal dan Rebecca Klopper nampak semakin lengket. Tidak jarang keduanya sering terlihat liburan bersama ke Pulau Bali. Mereka pun kerap mengunggah kebersamannya ke akun Instagram masing-masing. 

Namun demikin, banyak netizen yang menganggap gaya pacaran mereka terlalu berlebihan. Terlebih Fadly pernah mengunggah gambar saat dirinya sedang menggendong Rebecca di kolam renang. Netizen berpendapat bahwa Rebecca Klopper dan Fadly Faisal bersikap seperti layaknya suami istri. 

Selain liburan ke Bali, keduanya juga tertangkap berpergian bersama kawan-kawan lainnya, seperti Lula Lahfah, Daffa Leonard, Thariq Halilintar, dan Fuji An ke Singapura untuk menonton konser Billie Eilish sekitar akhir 2022 lalu. 

Bahkan, Fadly Faisal juga menunjukkan dukungannya terhadap karir Rebecca Klopper dengan menghadiri gala premier film terbarunya yang berjudul Virgo and The Sparklings yang diadakan pada tanggal 1 Maret 2023 kemarin. 

Sebelum menjadi pacar Fadly Faisal, Rebecca Klopper diketahui pernah dekat dengan beberapa aktor tenama, seperti Junior Roberts, Arnold Leonard, dan Reza Pahlevi. 

Sumber Kekayaan Rebecca Klopper

1. Film

Rebecca Klopper mulai bermain film di tahun 2018, dimana ia berperan sebagai Kasih di film Sesat. Di tahun yang sama, Becca juga mendapatkan peran di film Bisikan Iblis sebagai Shila. Melihat sepak terjangnya di dunia akting, sudah bukan rahasia umum lagi kalau dunia ini yang menjadi salah satu sumber penghasilan wanita 22 tahun ini. 

Film terbaru Rebecca Klopper yang akan premiere di bulan Maret 2023 berjudul Virgo & The Sparklings dimana ia berperan sebagai Sasmi, teman akrab Virgo yang diperankan oleh Adhisty Zara

2. Mini-Series

Jauh sebelum dirinya bermain film, Rebecca Klopper sudah aktif di dunia pertelevisian tanah air. Hal ini terbukti dari banyaknya judul FTV, web series, dan TV series yang dibintanginya sejak tahun 2013. Ia pertama kali menekuni seni peran saat didapuk menjadi Mella di series Bersama Meraih Mimpi. Namanya pun semakin melejit saat ia berperan sebagai Sasha van der Kock di TV series Mermaid In Love.

3. Endorsement

Sebagai seorang aktris muda yang sedang naik daun, Rebecca Klopper memiliki banyak penggemar. Hingga artikel ini terbir, wanita cantik kelahiran Malang Jawa Timur ini memiliki followers Instagram sekitar 4,9 juta akun. Dengan angka tersebut, Becca pun membuka peluang endorsement. Tidak hanya itu, ia pun digandeng menjadi Face of NAMA Skin, brand kosmetik milik Luna Maya.

Fakta Menarik Rebecca Klopper

Sumber: Instagram/rklopperr

1. Memulai Karir Sejak Kelas 5 SD

Sepertinya memang benar kata pepatah, bahwa usaha tidak mengkhianati hasil. Itulah yang dirasakan oleh Rebecca Klopper. Ternyata, dara cantik kelahiran 2001 ini sudah memulai karirnya sejak ia masih duduk di kelas 5 SD, lho! Mulanya, dia didapuk sebagai bintang iklan. Awalnya, dia tidak terlalu menyukai dunia hiburan yang telah membesarkan namanya ini. Dikutip dari Tribunnews, dirinya menganggap bahwa dunia entertainment penuh dengan sandiwara. 

Selain itu, Rebecca Klopper juga mengaku bukan orang yang mudah bergaul dan malu bertemu banyak orang baru. Tentu saja, kedua sifat ini sangat bertentangan dengan pekerjaannya sekarang. Namun saat ini, dirinya sudah mulai terbiasa dengan spotlight yang didapatkannya karena tuntutan pekerjaan. Semangat ya, Becca!

2. Pernah Bercita-cita Jadi Guru

Siapa sangka kalau ternyata Rebecca Klopper pernah punya cita-cita yang mulia menjadi seorang guru. Hal ini diungkapkannya lewat wawancara dengan salah satu media digital. Ia awalnya hanya ingin fokus menjalankan pendidikan formalnya seperti orang-orang pada umumnya. Namun, karena dirinya mendapatkan tawaran menjadi model iklan, pandangannya pun mulai berubah. 

Meskipun sempat merasa bahwa dunia showbiz tidak sesuai dengan kepribadiannya yang cukup introvert, nyatanya Becca saat ini jauh lebih nyaman dengan dunia akting. Wanita berdarah Jawa-Australia ini mengaku bahwa bertemu dengan rekan kerja yang asik adalah salah satu alasannya memilih meninggalkan cita-citanya dan fokus pada pekerjaannya sebagai aktris saat ini.

3. Sempat Dianggap Selingkuhan Junior Roberts

Rebecca Klopper sempat terseret ke dalam hubungan Hanggini dan mantan kekasihnya, Junior Roberts, pada akhir 2021 silam. Becca diiisukan menjadi orang ketiga dan diduga menjalin cinta lokasi dengan sang aktor. 

Isu ini muncul saat beredar video keduanya sedang bermesraan saat berada di lokasi syuting series Moza dan Chiko, dimana Rebecca Klopper dan Junior Roberts dipasangkan sebagai pemeran utama. Selain itu, terdapat foto tangkapan layar direct message (DM) Instagram dari seorang wanita anonim yang dikirimkan ke akun gosip @playitsafebaby. 

Ia mengaku sebagai sepupu dari Hanggini. Di dalam DM tersebut, wanita tersebut membeberkan kalau Becca dan Junior kerap kali berhubungan intim di toilet. Namun setelah ditelusuri, DM tersebut dikirimkan oleh wanita tidak dikenal yang ternyata bukan merupakan sepupu Hanggini. 

Wanita tersebut nyatanya menyebar fitnah tanpa dasar yang jelas. Akhirnya, wanita ini pun meminta maaf kepada Rebecca Klopper, Junior Roberts, Hanggini, dan Ibunya karena cuitannya yang menimbulkan fitnah bagi banyak pihak.

4. Masuk Nominasi Beberapa Penghargaan

Sudah cukup lama menjalani profesi sebagai aktris dan pemain film, tidak heran kalai Rebecca Klopper pernah masuk dalam nominasi beberapa penghargaan bergengsi. Pada tahun 2019 lalu, ia dinominasikan sebagai pemeran wanita terpuji film televisi yang diadakan oleh Festival Film Bandung. 

Selain itu, ia juga masuk nominasi sebagai pendatang baru paling ngetop versi SCTV Awards (2016) dan selebrita pendatang baru paling memikat versi Infotainment Awards (2017). Nggak cuma tampang aja yang menarik, tapi Rebecca Klopper juga punya talenta yang keren ya, squad!

Foto-foto Rebecca Klopper

Sumber: Instagram/rklopperr

Sumber: Instagram/rklopperr

Sumber: Instagram/rklopperr
Sumber: Instagram/rklopperr


Sumber: Instagram/rklopperr


Demikian ulasan SelebSquad tentang aktris berbakat dan cantik yang sekaligus adalah pacar Fadly Faisal, Rebecca Klopper. Semoga kalian, para penggemar Becca, bisa lebih kenal dekat dengan idola kalian setelah membaca artikel ini, ya! 


Posting Komentar untuk "Biodata Rebecca Klopper, Pacar Fadly Faisal, Profil Lengkap, Karir, Agama, Sumber Kekayaan, Fakta, dan Foto"